Senin, 12 Maret 2012

Langkah Mudah Mewarnai Rambut Beruban

Kadang kala orang yang berambut uban tidak mau diwarna hitam melainkan warna ungu atau kemerahan jika anda mewarnai langsung jadinya uban tidak tertutup sempurna.
Ada beberapa cara mewarnai (bukan warna hitam) rambut beruban salah satunya adalah tehnik pre pigmentasi yang sering saya lakukan jika ada orang beruban minta di warnai.

1.Cuci bersih rambut dengan shampoo tanpa conditioner dan keringkan sampai 50% kering.

2.Campurkan cream pewarna (tidak termasuk peroxide) dengan air dengan perbandingan 1:1

3.Aplikasikan ke rambut dari pangkal sampai ujung rambut.dan diamkan kurang lebih 15 menit.

4.campurkan cream pewarna dengan peroxide (sebaiknya menggunakan peroxide dengan kadar rendah) denganperbandingan 1:1

5.Aplikasikan langsung menimpa cream yang dicampur air tadi mulai pangkal sampai ujung rambut.Tunggu sekitar 30 menit.

6.Cuci bersih dengan shampo dan conditioner.

7.Rambut uban anda sekarang tertutup warna dengan sempurna.

11 komentar:

  1. maaf mbk bsa minta penjelasan ... apa sih fungsi dari peroxside,bleaching n pewarnaan toning ..... trimakasih ......

    BalasHapus
  2. auexyuz:peroxide berfungsi untuk membuka kulit rambut untuk memasukkan pigment warna ke dalam rambut.bleaching adalah suau jenis bubuk yang berfungsi untuk menghilangkan pigment warna rambut.dan pewarnaan toning biasanya bersifat sementara yang tidak merusak rambut.

    BalasHapus
  3. bagaimana jika menutup uban pada rambut level 7(menggunakan warna dengan level yang sama), apakah tehknik seperti ini bisa juga di terapkan?

    BalasHapus
    Balasan
    1. bisa menutup tp tdk bisa sempurna,coba langkah pertama kamu ganti dng level 6 setelah itu warnanya bisa di level 7.ok selamat mencoba

      Hapus
  4. salam kenal..
    Infonya sangat menarik sekalai ya, tp kalau terlalu sering berganti warna rambut apakah ada efek sampingnya..
    dan kalau untuk tips memilih kaos kaki muslimah motif warna-warni yang keren itu seperti apa ya...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Efeksamping mesti ada ya kl sering d warna pertama kering berlanjut pecah2 d ujungnya sehingga susah untuk di sisir.untuk mengurangi dampak seperti itu rajinlah masker rambut seminggu sekali dengan steamer(pemanas uap) agar nutrisi bisa terserap dengan sempurna.tks

      Hapus
  5. Ba sayah beli peroxide merk matrik dengan volume 9% dengan cat merk feves yang ukuran box yang kecil 2box kecil..perbandingan campuran nya gimanaa yaa...apakah harus d campur dengan air juga..trims

    BalasHapus
    Balasan
    1. Biasanya feves color sudah menyertakan peroxide di dalamnya jd gak usah di tambah peroxide lg nanti akan merusak warna.perbandingannya tetap ya 1:1 warna dan peroxide.ditambah air boleh jika untuk menurunkan volume peroxide.tks

      Hapus
  6. Ba sayah beli peroxide merk matrik dengan volume 9% dengan cat merk feves yang ukuran box yang kecil 2box kecil..perbandingan campuran nya gimanaa yaa...apakah harus d campur dengan air juga..trims

    BalasHapus
  7. Saya perna ngewarnain rambut bibik saya dengan warna mahogani tapi knp qx ubana gx tertutp sempurna ya masih ada uban yg kewarna makasi

    BalasHapus
  8. Mba mau nanya,
    Saya beli cat rambut nyu warna caramel apakah itu bs menutup uban, krn pas sy coba koq uban nya tidak tertutup.
    Apakah itu krn warna yg kurang gelap atau cara mengecatbsy yg salah?
    Makasih...

    BalasHapus